Gayengnya di warung kopi |
Sebagian penikmat kopi kalau sudah berkumpul terkadang suka membahas kejadian yang saat ini menjadi topik pembicaraan publik,baik dari olahraga ,ekonomi,kegiatan organisasi sampai juga ke ranah politik dan tak jarang pula bagi yang punya masalah keluarga maupun pribadi bisa trerselesaikan di bawah atap kedai kopi.namun tak dipungkiri pula dari kebersamaan di warung kopi pun juga di maanfaatkan untuk mencari simpati bagi individu yang nanti bakal bertarung dalam PILKADES, apalagi pertengahan tahun 2013 nanti kecamatan kerek akan melaksanakan PILKADES. biasanya para bakal calon kades memanfaatkan kedai kopi untuk menebar pesona serta menggalang masa,tak heran bila bakal calon Kades yang dulunya jarang dan bisa dikatakan tidak pernah bersosialisasi sekarang gencar blusukan menyambangi kedai warung kopi.
'' Bukan kopinya mas yang saja mas yang nikmat tapi yang paling nikmat adalah kebersamaan dan ngobrolnya yang menjadikan istimewa apalagi kalau yang punya warung bening tambah gayeng" kata Erfrin erfrianto owner di salah satu Counter HP terbesar di kerek ini.
Biasanya orang kalau sudah kecanduan nongkrong di warung kopi tetap memilih ke kedai kopi walaupun di rumah sang istri sudah capek-capek membuatkan kopi.
Dibalik efek buruk nongkrong di warung kopi yang sampai berjam-jam ternyata bisa memecahkan berbagai solusi dan membangkitkan inspirasi, maka tak heran bila tak pernah sepi kedai warung kopi.
Foto by : Erfrin erfrianto
No comments:
Post a Comment